login-icon Donasi Sekarang login-icon Laporan login-icon Tentang Kami login-icon Berita

PUSPAS UNAIR Sebarkan Literasi Investasi Emas Lewat Seminar "Bersinar Sejak Dini: Investasi Emas Masa Depan Puas"

PUSPAS UNAIR Sebarkan Literasi Investasi Emas Lewat Seminar

Surabaya – Dalam rangkaian program Kemilau Ramadhan 1446 H, Pusat Pengelolaan Dana Sosial Universitas Airlangga (PUSPAS UNAIR) menggelar seminar bertajuk "Bersinar Sejak Dini: Investasi Emas Masa Depan Puas". Acara ini dilaksanakan pada 14 Maret 2025 dan menjadi wadah penyebaran literasi keuangan, khususnya mengenai investasi emas sebagai instrumen masa depan.

Seminar ini merupakan sebuah kolaborasi apik antara PUSPAS UNAIR, OCBC Syariah, PT. Pegadaian Tbk, dan Pusat Studi Kajian Syariah Fakultas Hukum UNAIR. Ketua PUSPAS UNAIR, Dr. Wisudanto, SE., MM., CFP., ASPM, bertindak sebagai moderator pada seminar ini dan membuka diskusi dengan pertanyaan reflektif: “Apakah emas bisa menjadi tabungan masa depan? Dan bagaimana relevansinya dengan kondisi ekonomi saat ini?”

Mengawali diskusi, Bapak Ivan Rusanto, selaku AVP Divisi Innovation Center PT. Pegadaian Tbk sekaligus pembicara pertama, memberikan wawasan menarik seputar investasi emas yang aman dan cerdas. Ia menjelaskan strategi dan keunggulan emas sebagai pilihan investasi jangka panjang yang stabil, terutama di tengah ketidakpastian ekonomi.

Dilanjutkan oleh Ibu Tri Retno Cahyawati, Sales Distribution Head OCBC Syariah, yang memaparkan berbagai kemudahan berinvestasi emas melalui layanan OCBC Mobile Banking. Ia menekankan bahwa saat ini, siapa pun bisa mulai berinvestasi dengan cara yang praktis, terjangkau, dan berbasis syariah.

Antusiasme peserta sangat tinggi, terlihat dari banyaknya pertanyaan dan diskusi aktif yang terjadi selama acara. Peserta seminar juga menunjukkan minat yang besar untuk memahami seluk-beluk investasi, khususnya emas sebagai alternatif proteksi keuangan di masa depan.

Acara ditutup dengan sesi foto bersama dan pembagian takjil buka puasa, hal tersebut semakin menambah kehangatan dan kekeluargaan di bulan Ramadhan.

Penulis : Ainun Jaria

Penyuting : Nikmatul
Baca Juga: