Berbagi Ilmu Pengelolaan Dana, PUSPAS UNAIR sambut UitM Melaka Malaysia berkunjung ke Universitas Airlangga
UitM Melaka malaysia melakukan kunjungan ke Universitas Airlangga guna mempelajari pengelolaan dana sosial yang ada dikelola oleh Pusat Pengelolaan Dana Sosial (PUSPAS) Universitas Airlangga pada Jumat 30/05/2024. Kunjungan yang dihadiri oleh 3 dosen UitM bersama 25 mahasiswa disambut hangat oleh PUSPAS selaku pengelola dana sosial yang ada di Universitas Airlangga.
Dalam kunjungan tersebut Dr. Wisudanto selaku ketua PUSPAS UNAIR menjelaskan mengenai alur penyaluran dana PUSPAS mulai dari tahap apply proposal, review survey, hingga pengumuman penerima bantuan dana. dalam penjelasan tersebut Pak Sabilal selaku pengamat audit menambahkan bahwa dalam survei penerima atau pemohon bantuan harus dilakukan secara mendetail agar tidak terjadi salah sasaran. Dalam penyaluran dana, PUSPAS UNAIR membaginya menjadi beberapa golongan peruntukan mulai dari Beasiswa Pendidikan, sampai Sambung Rasa, sehingga pemerataan dalam penyaluran dana dapat dilaksanakan dengan baik dan sistematis. Begitu juga dalam menerima donasi PUSPAS memiliki website yang dapat dipantau oleh masyarakat, sehingga terjamin keamanahan dalam penerimaan maupun pengelolaan dana.
Puan Siti selaku perwakilan dari UitM Melaka Malaysia menceritakan bahwa di UitM sendiri memiliki Pusat pengelolaan dana yang dinamai dengan Pusat Kebajikan dan Pusat Zakat, namun Puan Siti menjelaskan bahwa sistem pengelolaan dana di Pusat Kebajikan dan Pusat Zakat berbeda dengan apa yang telah dilakukan oleh PUSPAS, “PUSPAS memiliki sistem yang lebih lengkap dan sistematis” tuturnya. Dalam sharing tersebut Ibu Nur Aini selaku Koordinator Pengawasan dan Pendidikan Menjelaskan bahwa upaya yang dilakukan oleh PUSPAS adalah demi keselarasan dengan motto Universitas Airlangga yakni Excellence with Morality yang mana akan selalu mengedepankan pelayanan dan pendidikan dengan sempurna.
Penulis : Azlin/Fakultas Ilmu Budaya
Editor : Nikmatul