Pelayanan Terbaik, PUSPAS Kembali Buktikan Kualitasnya

Pusat Pengelolaan Dana Sosial (PUSPAS) Universitas Airlangga (UNAIR) berhasil meraih sebagai Booth dengan pelayanan terbaik Ke-4 dalam acara Airlangga Education Expo (AEE).
Airlangga Education Expo (AEE) 2025 merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan oleh Universitas Airlangga (UNAIR) sebagai ajang promosi program studi kepada para calon mahasiswa. Pada tahun ini, AEE mengusung tema "SMART Journey to EXCELLENT Future" dan dilaksanakan pada tanggal 7–9 Februari 2025 bertempat di Airlangga Convention Center (ACC), Kampus MERR C UNAIR.
Dalam kesempatan ini, PUSPAS UNAIR turut ambil bagian dengan membuka booth untuk menyambut dan berinteraksi langsung dengan para pengunjung. Booth PUSPAS ramai dikunjungi oleh pengunjung yang antusias ingin mengetahui lebih dalam mengenai berbagai program dan layanan yang ditawarkan.
PUSPAS membagikan informasi terkait program-programnya melalui brosur, serta memberikan souvenir dan voucher khusus bagi calon mahasiswa. Program yang ditawarkan PUSPAS UNAIR mencakup sembilan skema penyaluran manfaat, salah satunya berupa beasiswa. Dua beasiswa unggulan dari PUSPAS adalah Beasiswa Swakarsa dan Beasiswa Pengembangan Karakter Griya Khadijah.
Pengalaman tak terlupakan saat AEE yaitu adanya photobooth gratis untuk mengabadikan momen bersama. Tim PUSPAS dengan sigap dan ramah melayani setiap pertanyaan dan kebutuhan pengunjung. Berkat keramahan tim dan informasi yang menarik, booth PUSPAS menjadi salah satu booth terfavorit di AEE 2025. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya pengunjung yang datang dan memberikan masukan positif dari para pengunjung yang dikunjungi lebih dari 11.000 pengunjung dalam waktu 3 hari.
Selain itu PUSPAS UNAIR mengajak para siswa siswi dan pengujunglainnya untuk menuliskan harapan mereka pada Wall of Hope yang berada di booth PUSPAS UNAIR, kami berharap semua harapan dan doa baik para pengujung menjadikan langkah perjalanan yang baik.
Pencapaian ini merupakan bukti nyata komitmen PUSPAS dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. PUSPAS akan terus berupaya untuk meningkatkan kualitas program dan layanannya agar dapat memberikan manfaat yang maksimal bagi Universitas Airlangga dan masyarakat luas.
Penulis : Nikmatul