login-icon Donasi Sekarang login-icon Laporan login-icon Tentang Kami login-icon Berita

Optimalisasi Tata Kelola Asrama melalui Kunjungan PUSPAS, Nazhir Wakaf, Griya Khadijah, dan Asrama UNAIR ke Universitas Gadjah Mada

Optimalisasi Tata Kelola Asrama melalui Kunjungan PUSPAS, Nazhir Wakaf, Griya Khadijah, dan Asrama UNAIR ke Universitas Gadjah Mada

PUSPAS UNAIR – Dalam rangka optimalisasi kualitas tata kelola asrama di lingkungan Universitas Airlangga, Pusat Pengelolaan Dana Sosial Universitas Airlangga (PUSPAS UNAIR), Nazhir Wakaf UNAIR, Griya Khadijah UNAIR, dan Asrama UNAIR, melakukan kunjungan ke Universitas Gadjah Mada (UGM) Residence. Kunjungan yang dilakukan oleh PUSPAS UNAIR tersebut berlangsung di Ruang Rapat Gedung Kinanti I UGM Residence, Yogyakarta, pada Senin (11/10/2021). UGM Residence ini sendiri merupakan salah satu unit atau bidang di UGM yang bergerak dalam hal asrama mahasiswa, utamanya mahasiswa baru di Kampus Biru tersebut.

Mewakili UGM Residence, Ir. FX. Pri Joewo Guntoro, Dipl.HE., M.Si selaku manager utama UGM Residence menyambut baik kunjungan dari tim PUSPAS, Nazhir Wakaf, Griya Khadijah, dan Asrama UNAIR. Menurutnya, melalui kunjungan ini kedua belah pihak, yakni UNAIR dan UGM bisa saling bertukar informasi seputar tata kelola asrama.

“Kunjungan ini sangat bermanfaat karena dengan itu kita saling bertukar informasi untuk memperbaiki masing-masing asrama,” ujar manager utama UGM Residence tersebut.

Dalam presentasi seputar tata kelola asrama, pihak Nazhir Wakaf UNAIR menjelaskan perihal program pembinaan karakter mahasiswi Griya Khadijah. Griya Khadijah merupakan program pembinaan mahasiswi UNAIR berkelanjutan, dengan target keluaran (output) berupa hafidzah minimal 5 juz, berakhlak mulia, dan berjiwa entrepreneur.

Sementara itu, dari pihak UGM Residence menyampaikan program unggulan UGM Residence, yakni life skills. Program life skills bertujuan membentuk karakter mahasiswa yang tidak hanya mumpuni dalam hal akademis, namun juga dalam hal meliputi kepemimpinan, kreatifitas, dan kepedulian tinggi terhadap lingkungan sosial.

Pihak UGM Residence menyampaikan bahwa, “diskusi kami tadi sangat konstruktif dan berlangsung baik.”

“Diskusi tentang bagaimana meningkatkan sisi entrepreneurship di Program Griya Khadijah tadi membantu kami belajar untuk berkembang. Karena kami juga masih berkembang dengan adanya dua asrama yang baru,” imbuh Ir. FX. Pri Joewo Guntoro, Dipl.HE., M.Si.

PUSPAS, Nazhir Wakaf, Griya Khadijah, dan Asrama UNAIR, melalui manager utama Griya Khadijah, Artha Merika Indah P.S, S.Si., M.SM. juga turut menyampaikan rasa terima kasih kepada pihak UGM Residence.

“Kami bersyukur atas kesempatan dan sambutan hangat dari UGM Residence. Kami mengucapkan terima kasih atas segala ilmu, bimbingan, saran, dan masukan untuk Griya Khadijah UNAIR. Semoga silaturahmi antara UNAIR dan UGM bisa terus berlanjut dengan baik,” ucap Artha selaku manager Griya Khadijah.

Melalui kunjungan dan studi banding ini, kedua belah pihak berharap bisa menjalin silaturahmi secara berkelanjutan, berbenah, dan tumbuh bersama melayani mahasiswa serta Perguruan Tinggi. “Kami berharap kedepannya, kita akan tumbuh untuk melayani mahasiswa dan semoga kedua unit baik UNAIR dan UGM akan maju bersama,” tutur Ir. FX. Pri Joewo Guntoro, Dipl.HE., M.Si

Penulis: Zahwa E. Bella

Editor: Ainun Jaria
Baca Juga: